loading...

loading...

loading...

loading...

Resep Gulai Kepala Ikan Kakap

Resep Kepala Kakap >> Kalau kita makan ikan apakah itu dirumah atau warung makan biasanya pada bagian kepala dibuang atau dibiarkan saja karena disana dipenuhi oleh tulang dan hanya sedikit daging pada bagian itu. Namun beda halnya dengan kepala ikan yang satu ini, anda pasti meneteskan liur melihatnya dan ingin segera menyantap lahap. Masakan kepala ikan kakap memiliki cita rasa dan sensasi yang berbeda. Sajikan masakan kepala ikan kakap ini di meja makan keluarga anda dengan mengikuti resep gulai kepala kakap berikut ini.

Resep Gulai Kepala Ikan Kakap


BACA JUGA Cara Membuat Gulai Ikan Gurame


Bahan-bahan :
  • 500 gr kepala ikan kakap merah (potong menjadi 2)
  • ½ kelapa tua (untuk diambil santannya ¬+ 750 ml)
  • kelapa (ukuran sedang, parut), 2 sdm
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 2 lbr daun salam
  • 1 lbr daun pandan wangi
  • 5 bh belimbing sayur (potong serong)
  • 2 bh tomat (potong kasar)
  • 10 cabe rawit merah
  • 50 ml air jeruk nipis (perasan jeruk nipis)
  • 2 sdt air asam
  • 3 sdm minyak goreng
  • 1 sdt garam dapur

Bumbu Halus Gulai Kepala Ikan Kakap :
  • 4 buah bawang putih
  • 6 buah bawang merah
  • 3 buah cabai merah
  • 1 cm kunyit (di bakar)
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
  • ½ ruas jari jahe
  • 5 buah cabe rawit
  • ½ sdt ketumbar (sangrai)
  • ¼ sdt jintan (sangrai)
  • 1 sdt merica bubuk

Cara Membuat Gulai Kepala Ikan Kakap :
 
Sebelum memasak, rendam dahulu kepala ikan kakap dengan air jeruk nipis dan taburkan garam, biarkan sekitar setengah jam. Lalu cuci bersih kepala ikan, selanjutnya siapkan bumbu yang telah diahaluskan lalu tumis bersama dengan cabe rawit, daun salam,  daun pandan, serai, aduk rata dan masak sampai tercium bau harum. Selanjutnya siram tumisan dengan santan, aduk kembali dan masak sampai mendidih (tidak pecah).
Setelah mendidih masukkan kepala ikan kakap yang sudah dibersihkan bersama dengan kelapa yang diparut. Aduk sesekali dan masak menggunakan api kecil sampai matang.

Dan yang terakhir, tambahkan belimbing sayur, air asam, dan tomat pada masakan, aduk rata dan masak sampai bumbu meresap. Angkat dan masakan gulai kepala ikan kakap buatan anda siap untuk disantap. Terimakasih telah berkunjung ke blog ini dan jangan lupa untuk melihat dan membaca resep lainnya KLIK DISINI

loading...

loading...

Popular Posts